Cerita untuk Grup dan 8 Fitur Lainnya

Baca pengumuman resmi dalam Bahasa Inggris
Cerita untuk Grup dan 8 Fitur Lainnya

Telegram membawa percakapan grup ke tingkat lebih lanjut dengan 9 fitur baru yang mendefinisikan ulang sistem komunikasi massal. Sekarang, grup dapat menerbitkan cerita dan menyimpannya sebagai postingan di halaman profil. Grup dapat memasang latar dan status yang unik serta melakukan kustomisasi tampilan dengan rinci, termasuk warna dan logo sampul profil grup atau ragam tautan. Semua fitur ini sudah tersedia dan dapat dibuka oleh anggota grup yang dapat memberikan Boost kepada grup favorit mereka. Grup yang diberi Boost kini juga dapat menyediakan Konversi Suara-ke-Teks dan Emoji Kustom Premium kepada anggotanya.

Boost untuk Grup

Grup kini dapat naik level dengan menerima Boost dari anggota atau memberikan hadiah. Selain cerita grup dan tampilan kustom, level yang lebih tinggi juga memberikan anggota fitur premium seperti fungsi suara-ke-teks dan emoji kustom saat mengobrol di dalam grup.

Cerita dari Grup

Pembaruan ini memperkenalkan cara inovatif untuk berkomunikasi dalam grup melalui fitur posting cerita yang dapat digunakan oleh admin. Balasan dari anggota akan dikirimkan ke grup, memulai percakapan yang baru.

Untuk memposting cerita sebagai grup, ketuk ikon cerita (+) di halaman profil grup atau pilih grup dalam bagian 'Posting Cerita Sebagai' di editor cerita.

Status Emoji, Sampul, Latar, dan Ragam Tautan

Grup yang diberikan Boost mendukung opsi kustomisasi unik, yang hanya tersedia di Telegram. Anda dapat mengubah warna dan logo sampul profil grup Anda, memasang status emoji, dan memilih latar yang akan dapat dilihat oleh semua orang yang membuka grup.

Untuk status emoji, grup dapat memilih dari ribuan emoji yang didesain oleh seniman Telegram.

Untuk melakukan kustomisasi, buka profil grup dan pilih Edit > Tampilan. Level grup menentukan pengaturan tampilan yang tersedia.

Paket Emoji Grup

Grup dengan level yang lebih tinggi mendapatkan akses ke beberapa fitur Telegram Premium untuk komunikasi di dalam obrolan.

Admin dapat memilih satu paket emoji kustom yang dapat digunakan oleh semua anggota saat mengobrol dalam grup, meski jika mereka tidak berlangganan Telegram Premium.

Anda dapat memilih kumpulan emoji yang dibuat oleh seniman Telegram atau membuat paket khusus untuk obrolan grup Anda.

Suara-ke-Teks dan Sebagainya

Anggota grup yang diberikan Boost juga dapat menikmati fungsi transkripsi suara-ke-teks tanpa batas untuk seluruh pesan suara dan video yang dikirim dalam grup.

Ini hanya permulaannya saja. Dalam pembaruan mendatang, lebih banyak fitur baru untuk obrolan grup akan diperkenalkan.

Daftar semua fitur grup yang tersedia di setiap level dapat ditemukan di sini.

Perizinan untuk Pemberi Boost

Pesan dari pengguna yang memberi Boost menayangkan Emblem Booster khusus, yang berkembang seiring dengan setiap Boost yang diberikan. Admin dapat menerapkan perizinan khusus untuk pemberi Boost dan menawarkan hak istimewa yang unik, seperti mengabaikan Mode Lambat atau batasan lainnya.

Perizinan untuk Pemberi Boost

Telegram Premium sudah termasuk 4 Boost yang dapat diberikan ke grup atau channel mana pun. Setiap kali Anda memberikan Premium sebagai hadiah, Anda memperoleh 3 Boost lagi.

Kami berencana untuk menyertakan 5 fitur lagi dalam pembaruan ini, tetapi App Store tidak mendukung kami. Namun, jangan khawatir — Anda akan segera melihat fitur tersebut di pembaruan bulan Maret kami!


29 Februari 2024
Tim Telegram

Info Lain

체크리스트, 추천 게시물 및 채널을 위한 추가 수익화 옵션

오늘 업데이트에서는 팀과 개인이 텔레그램을 떠나지 않고도 작업을 추적할 수 있도록 돕는 체크리스트가 도입되었습니다. 또한 추천 게시물 기능이 추가되어, 채널과의 파트너십 및 프로모션을 안전하고 쉽게 조직할 수 있으며, 크리에이터가 콘텐츠를 크라우드소싱하고 수익화할 수 있는 새로운 기회를 열어줍니다.
1 Jul 2025

채널용 다이렉트 메시지, 음성 트리밍, 주제 탭 및 HD 사진

오늘 업데이트에서는 사용자가 좋아하는 채널과 대화를 시작하는 새로운 방법, 주제를 더 효율적으로 탐색하는 기능, 음성 메시지를 보내기 전에 다듬는 기능, 더 높은 화질로 사진을 보내는 기능 등 다양한 기능이 추가되었습니다.
3 Jun 2025

기프트 마켓플레이스, 여러 스토리 한 번에 게시, 채널 자동 번역

텔레그램의 두 번째 주요 업데이트가 단 7일 만에 출시되었습니다! 이제 새로운 마켓플레이스에서 수집용 선물을 안전하게 사고팔 수 있습니다. 스토리 에디터를 사용하면 여러 개의 스토리를 한 번에 게시하거나 긴 동영상을 여러 개의 스토리로 나눌 수 있습니다. 채널은 자동 번역을 활성화하여 모든 사용자가 자신의 언어로 게시물을…
8 Mei 2025

더욱 안전한 그룹 통화, 자동 계정 등

오늘 업데이트에서는 매우 안전하고 사용하기 쉬운 그룹 통화를 도입합니다. 또한 텔레그램 비즈니스 계정에 대한 완전 자동화를 가능하게 하는 주요 업그레이드를 출시하고, 선물 사용자에 대한 새로운 옵션, 계정 제한에 대한 이의 제기를 더 간단하게 하는 방법 등을 제공합니다.
30 Apr 2025