Telegram Business

Baca pengumuman resmi dalam Bahasa Inggris

Mulai hari ini, siapa pun dapat mengubah akun Telegram mereka menjadi akun bisnis dan memperoleh akses ke sederet fitur bisnis, seperti jam buka, lokasi, balasan cepat, pesan otomatis, pendahuluan khusus, dukungan chatbot, dan sebagainya.

Memperkenalkan Telegram Business

Telegram telah lama menyanggupkan pengembang untuk menciptakan bot serbaguna dan aplikasi mini yang banyak digunakan oleh perusahaan.

Mulai hari ini, semua pengguna dapat dengan mudah menggunakan fitur bisnis tanpa memerlukan keahlian pemrograman.

Jam dan Lokasi

Bisnis dapat menunjukkan waktu operasional dan lokasi mereka di peta.

Pengguna akan dapat dengan mudah menemukan Anda dan mengetahui apakah Anda buka seketika itu juga.

Halaman Awal

Bisnis dapat menyesuaikan halaman awal mereka untuk obrolan kosong, memilih teks dan stiker yang akan dilihat orang saat memulai percakapan.

Hal ini mengizinkan Anda memamerkan informasi tentang produk dan jasa Anda, atau menyambut pelanggan dengan karya seni bermerek.

Balasan Cepat

Telegram Business memampukan Anda menyusun balasan cepat. Balasan cepat adalah pintasan untuk mengirim pesan template yang dapat mengandung beberapa butir tulisan dan mendukung pemformatan teks, tautan, stiker, media, dan berkas.

Hal ini memudahkan penyaluran informasi yang sering dibutuhkan pelanggan, seperti jadwal kelas atau PDF menu restoran Anda.

Mengetik / dalam bilah pesan akan memunculkan sebuah panel dengan semua balasan cepat Anda, yang dapat Anda kirim atau edit dalam satu ketukan. Hal ini hanya dapat dilakukan dalam obrolan pribadi, bukan grup.

Pesan Salam

Agar lebih otomatis, Anda dapat memasang pesan salam yang akan dikirimkan ke pengguna yang menghubungi Anda untuk pertama kalinya. Hal ini memastikan bahwa mereka mendapatkan balasan langsung dengan informasi penting atau sambutan yang ramah.

Sapaan Anda juga dapat mengandung jawaban terhadap pertanyaan umum atau rincian bisnis Anda.

Anda dapat menetapkan periode waktu yang perlu dilewati sebelum pesan salam akan dikirimkan kembali kepada pengguna yang sudah lama tidak mengirim pesan.

Pesan di Luar Jam Kerja

Anda juga dapat menyiapkan pesan di luar jam kerja yang akan dikirim saat bisnis Anda tutup atau ketika Anda berlibur.

Dengan demikian, orang akan selalu tahu kapan mereka dapat mengharapkan balasan.

Untuk menghindari pengiriman pesan bisnis ke teman, keluarga, atau karyawan, Anda dapat membatasi pengiriman pesan otomatis dengan mengecualikan obrolan atau kategori obrolan tertentu.

Tagar Obrolan

Dengan Telegram Business atau Premium, Anda dapat mencantumkan label beraneka warna pada obrolan, memberikan tagar yang unik berdasarkan folder obrolan.

Hal ini memudahkan Anda membedakan pelanggan dalam daftar obrolan menurut status, kebutuhan, atau skala prioritas.

Seluruh pengguna Telegram dapat membuat folder obrolan kustom untuk merapikan obrolan mereka. Tab terpisah akan muncul dalam daftar obrolan, yang dapat diberi nama Pekerjaan, Sekolah, Berita, atau yang lain.

Tautan Obrolan

Untuk membantu pengguna menjangkau Anda, Anda dapat membuat tautan obrolan menuju bisnis Anda, berupa tombol untuk memesan meja atau melacak pesanan. Ketika diketuk, tautan ini dengan langsung membuka percakapan dengan Anda dan menempelkan pesan saran bagi pengguna.

Anda dapat menggunakan tautan ini baik di dalam maupun di luar Telegram, dari tautan dalam situs web Anda hingga kode QR dalam menu restoran.

Setiap tautan mencatatkan jumlah penekanan sehingga Anda dapat dengan secara teratur memeriksa performanya.

Chatbot untuk Bisnis

Pengguna Telegram Business dapat menyambungkan bot Telegram yang akan nantinya memproses dan menjawab pesan pelanggan atas nama mereka. Hal ini memampukan bisnis untuk dengan mudah mengintegrasikan fungsi dan alur kerja yang sudah ada, atau menambahkan asisten AI untuk mengelola percakapan.

Ketika menghadirkan chatbot, Anda dapat mengonfigurasi obrolan mana saja yang dapat diakses bot. Misalnya, Anda dapat membuatnya mengesampingkan semua obrolan dengan kontak, atau hanya merespon terhadap obrolan baru.

Perkembangan ini membuka era yang baru untuk Bot Telegram. Kami mengundang semua pengembang untuk membuat layanan baru yang akan menolong bisnis mengotomatiskan bisnis mereka dan memperlancar komunikasi mereka dengan pengguna Telegram. Kunjungi Manual Bot kami untuk rincian lengkapnya.

Telegram akan mendatangkan serangkaian fitur baru untuk bisnis & perusahaan dalam pembaruan mendatang. Untuk saat ini, semua fitur Telegram Business sudah tersedia secara gratis bagi pelanggan Premium. Anda dapat menemukannya di Pengaturan > Telegram Business.


31 Maret 2024
Tim Telegram

Info Lain

Калекцыйныя падарункі, фільтры пошуку паведамленняў і шмат чаго яшчэ

Сёння мы выпускаем першае абнаўленне Telegram за 2025, якое ўключае калекцыйныя падарункі, якія можна перадаваць або перасылаць іншым карыстальнікам…
1 Jan 2025

Партнёрскія праграмы, пошук стыкераў з дапамогай штучнага інтэлекту, калажы і шмат чаго яшчэ

Сёння маем захапляльныя навіны для стваральнікаў кантэнту і распрацоўшчыкаў міні-праграм на…
4 Des 2024

Міні-праграмы 2.0: поўнаэкранны рэжым, іконкі на галоўным экране, месцазнаходжанне і яшчэ 10 функцый

Сёння мы запускаем найбуйнейшае абнаўленне ў гісторыі міні-праграм. Яны атрымліваюць поўнаэкранны…
17 Nov 2024

Палепшаныя відэа і шмат чаго яшчэ

Сённяшняе абнаўленне дадае хутчэйшую загрузку, лепшую якасць і новыя налады хуткасці для відэа, меткі апошняга рэдагавання, далучэнне медыя да адпраўленых паведамленняў, павялічаныя…
31 Okt 2024